Cara Mudah Membuat Email Yahoo (@yahoo.com) Terbaru

Cara Mudah Membuat Akun Email Yahoo (@yahoo.com) Terbaru - Menurut Wikipedia, Email atau bahasa indonesianya adalah Surat Elektronik merupakan sarana kirim mengirim surat melalui jalur jaringan komputer (misalnya: internet). Dengan terkoneksi dengan internet, kita bisa secara langsung mengirim dan menerima surat elektronik yang dituju.

Email di dunia maya sangat berperan penting sekali, contohnya: untuk membuat akun facebook kita harus punya email terlebih dahulu, untuk membuat akun twitter kita juga harus punya email, dan sebagainya. Kalau tidak salah, minimal umur untuk bisa membuat akun email adalah 13 tahun, jadi kalau belum berumur 13 tahun kita tidak bisa membuat email.

Dah tanpa basa-basi lagi, kita langsung mulai tutorial membuat akun email Yahoo (jadinya seperti ini = kumpulancaramudah@yahoo.com). Simak dibawah ini:

Cara Mudah Membuat Email Yahoo (@yahoo.com) Terbaru

#1 Kunjungi situs mail.yahoo.com atau yang berbahasa indonesia mail.yahoo.co.id

Cara Mudah Membuat Email Yahoo (@yahoo.com) Terbaru - 01

#2 Klik tombol Create Account seperti gambar diatas

Cara Mudah Membuat Email Yahoo (@yahoo.com) Terbaru - 02

#3 Isi form yang disediakan:

  • First Name & Last Name = Masukkan nama depan dan nama belakang
  • Yahoo Username = Masukkan username yang diinginkan, misalnya kumpulancaramudah nanti menjadi kumpulancaramudah@yahoo.com
  • Password = Masukkan password yang diinginkan, usahakan dengan mengkombinasikan huruf besar, huruf kecil, dan huruf
  • Mobile Number = Masukkan nomor telepon yang aktif
  • Birthday = Masukkan tanggal lahir (minimal 13 tahun)
  • Gender = Pilih, apakah Laki-Laki atau Perempuan
  • Optional recovery number = kalo ini nomor telpon cadangan untuk memulihkan akun email kalau terjadi apa-apa, kalau tidak perlu abaikan saja
  • Relationship = Masukkan hubungan yang dijalani saat ini, apakah masih single, pacaran, nikah, dll

#4 Jika sudah terisi semuanya, tekan tombol Create Account

Cara Mudah Membuat Email Yahoo (@yahoo.com) Terbaru - 03

#5 Masukkan verifikasi kata yang ditampilkan, ini untuk mencegah spammer. Jika merasa sudah cocok, klik tombol Submit Code

Cara Mudah Membuat Email Yahoo (@yahoo.com) Terbaru - 04

#6 Tara.. Akun email dari Yahoo berhasil dibuat

Coba daftar Twitter menggunakan email baru. Lihat caranya di Cara Mudah Membuat Akun Twitter Terbaru. Mudah bukan membuat akun email di yahoo? untuk mengetahui cara membuat email lainnya coba cek di Cara Mudah Membuat Email Gmail (@gmail.com) Terbaru. Jika ada yang ingin ditanyakan, jangan segan-segan untuk menanyakannya di kolom komentar, atau di twitter @KumCaraMudah.

0 komentar:

Posting Komentar